Salam sahabat blogger semuanya, semoga tetap sehat kali ini aku membuat tulisan mengenai Faktor yang Mempengaruhi Index Google. Dikarenakan akan pergi ke sekolah, jadi terpaksa menulis artikelnya pagi-pagi. Bagi para master tentu ini sangatlah mudah, karena sudah memiliki banyak pengalaman dengan google. Oleh sebab itu saya menulis artikel ini untuk yang belum tahu karena banyak orang yang bilang kadang google cepat mengindex, kadang juga lama. Itu disebabkan oleh beberapa faktor, untuk memeriksa berapa banyak halaman kamu terindex google silakan baca
istilah di mypagerank yang telah saya buat kemarin malam. Nah, ada sobat yang bertanya apa yang mempengaruhi pengindexan google? Saya jawab dengan artikel ini, tapi jangan beranggapan saya master seo karena saya baru belajar dan mendirikan blog ini kurang dari dua bulan jadi masih terus belajar dan belajar.
Oke langsung saja tidak akan basa-basi lagi
Faktor yang mempengaruhi index Google:
Pertama, isi konten di blog kita dengan isi yang asli/regular. Jangan pernah berfikir bahwa google tidak mengetahui artikel kita hasil dari copy paste. Google pasti mengetahui hal itu karena menggunakan robot untuk memeriksanya. Jika diketahui, maka walaupun bisa terindeks akan tetapi tidak akan tampil dari halaman pertama. Pasti akan di urutkan di belakang, jadi janganlah copy paste dari blog orang lain karena akan buruk di mata google dan juga tidak memiliki etika dalam dunia blog.
Kedua, pemasangan title yang benar jangan asal-asalan. Karena itu sangat berpengaruh dengan pengindexan di mesin pencari. Misalnya kamu ingin menulis artikel mengenai salah satu topik dan memasang judul
Mengganti layout dengan foto sendiri di fb jadi isi artikelnya jangan sembarangan harus mengandung kata atau kalimat yang ada dalam judul postingan sehingga nantinya tidak dianggap spam.
Ketiga, hindari duplikat konten yang terdapat di blog kamu. Karena ini memperlambat dalam pengindexan jika ingin memeriksanya silakan pergi ke webmaster pilih diagnostics dan HTML sugestion disitu terdapat duplicate deskripsion.
Keempat, jangan terlalu banyak submit artikel ke search engine yang sama. Misalnya lima menit yang lalu kita sudah submit ke google, baru beberapa menit dilihat di google belum ada jangan mensubmit lagi. Karena jika di anggap spam blog kamu akan susah di index google. Kamu bisa baca
Google lebih suka blog ringan. Setelah itu jika blog belum terindex google juga, bersabarlah karena usaha sudah kita lakukan jadi kita tinggal menunggu.
Akhir...
Itu saja tips yang bisa saya berikan di pagi ini jika ingin lebih lengkap silakan baca mengenai Tips
Google mungki bisa membantu lebih jauh. Saya akhiri dengan salam dan terus semangat membangun blog yang berkualitas.